Gunawan, Sosok Pemuda Inspiratif Di Bidang Olah Raga Dari Indramayu Barat


IKA_Indramayu. Gunawan merupakan sosok pemuda inspiratif yang akhir-akhir ini sering diperbincangkan, apalagi di kalangan dunia olah raga khusunya Sepak Bola.

Pemuda yang kerap disapa Coach Gun ini mendapat banyak sorotan setelah mendirikan Akademi Sepak Bola di desanya yaitu Desa Cilandak Lor, Kecamatan Anjatan, Kabupaten Indramayu. Akademi Sepak bola yang didirikannya bernama Trikolot FA. Motivasi dalam mendirikan akademi sepak bola adalah dengan keyakinan Gunawan akan kemampuan dan potensi yang dimiliki oleh anak-anak muda di desanya akan dapat bersaing dan berkembang menjadi lebih baik. "Saya mempunyai keyakinan bahwa anak-anak desapun mempunyai potensi dan bakat yang tidak kalah hebat dengan daerah lain, maka dari itu harus diberi wadah, dilatih, dan di dukung agar kepercayaan diri dan bakat mereka dapat berkembang", tambah Gunawan




Secara khusus pemuda yang menjabat Ketua KNPI Kecamatan Anjatan ini menaruh harapan agar semakin banyak anak-anak muda yang muncul sebagai sosok inspiratif. Mereka juga diharapkan tampil untuk menyelesaikan masalah-masalah sesuai bidangnya. Terutama solusi untuk masalah-masalah pengembangan potensi pemuda.

“Kita adalah individu yang penuh dengan energi, ambisi dan harapan. Bahkan lebih dari itu, pemuda adalah agen perubahan dalam masyarakat dan pemimpin masa depan. Sebagai pemuda kita harus selalu optimis !” kata Gunawan bersemangat kepada ikainfo.com, Jumat 10 September 2021.


1 komentar untuk "Gunawan, Sosok Pemuda Inspiratif Di Bidang Olah Raga Dari Indramayu Barat"

  1. Kereeeeeeen abiiizz....ini yg dinamakan pemuda.agen perubahan dlm hal" yang positif.

    BalasHapus