![]() |
Pembudidaya Ikan Nila Merah Kelompok Mina Sukma Jaya Desa Anjatan Baru, Kecamatan Anjatan, Indramayu |
Dilansir Deskjabar.com dari Instagram produsen_nilakasedep dan mojokertokab.go.id, Kandungan gizi pada ikan nila merah yang baik untuk kesehatan adalah sebagai berikut:
1. Kalori 128
2. Karbohidrat 0 gram
3. Protein 26 gram
4. Lemak 3 gram
5. Vitamin B3 ( 24% dari rekomendasi konsumsi harian)
6. Vitamin B12 (31% dari rekomendasi konsumsi harian)
7. Fosfor 20% dari rekomendasi konsumsi harian
8. Selenium 78% dari rekomendasi konsumsi harian.
Berikut beberapa Manfaat ikan nila untuk kesehatan tubuh
1. Ikan Nila mengandung asam lemak yang baik bagi tubuh
Asam lemak pada ikan nila membantu tubuh untuk menjaga kadar kolesterol, selain itu komponen ini juga akan membuat otot lebih peka untuk merespon hormone insulin. Hormon insulin dapat memberikan dampak yang sangat positif terhadap para penderita diabetes.
2. Ikan Nila mengandung protein sehat
Kandungan protein yang terdapat pada ikan nila dapat membuat merasa kenyang lebih lama, selain itu, juga dapat berperan dalam berbagai fungsi tubuh, diantaranya membantu penyembuhan jaringan yang rusak, berperan dalam pencernaan dan menyeimbangkan kadar hormone dalam tubuh.
3. Ikan Nila Baik untuk Tulang
Ikan nila selain mengandung protein juga mengandung kalsium yang baik untuk tulang, selain itu kalsium juga penting untuk proses pembekuan darah dan kesehatan otot, termasuk otot Jantung.
4. Ikan Nila Baik untuk yang sedang Diet
Kandungan protein ikan nila meskipun tinggi tetapi rendah lemak dan kalori, oleh karena itu mengkonsumsi ikan air tawar ini sangat baik untuk orang yang sedang melakukan diet.
5. Ikan Nila Mencegah penuaan dini
Selain mengandung protein, lemak, zat asam ikan nila juga mengandung Selenium anti oksidan yang berfungsi menstimulan Vitamin E dan C yang baik untuk kesehatan kulit. Antioksidan, seleninum dapat membantu mencegah kerusakan sel akibat paparan radikal bebas, sehingga tanda-tanda penuaan, kulit keriput, kendur dan bercak-bercak hitam di wajah juga dapat dihindari.
6. Ikan Nila Menyehatkan Otak
Asam lemak pada ikan nila dapat meningkatkan fungsi otak serat saraf, selain mengandung asam lemak, ikan nila juga mengandung kalium yang dapat meningkatkan proses oksigenasi ke otak dan menjaga fungsi otak.
7. Ikan Nila Bagus untuk pertumbuhan dan perkembangan tubuh
Tingginya protein hewani yang terkandung pada ikan nila, membuatnya sangat baik untuk pertumbuhan dan perkembangan yang terjadi dalam tubuh. Karena tubuh membutuhkan protein untuk perkembangan organ tubuh, membran, sel dan otot, untuk mencukupi kebutuhan protein dalam tubuh, salah satunya mengkonsumsi ikan nila.
8. Ikan Nila membantu cegah kanker
Kandungan Selenium antioksidan, komponen ini dapat membantu mencegah kerusakan sel yang bisa memicu kanker.
Dengan banyaknya kandungan protein dan manfaat bagi kesehatan dari penjelasan diatas bahwa dengan mengkonsumsi Ikan Nila Merah juga baik untuk pencegahan Stunting. Demikian beberapa manfaat ikan nila untuk kesehatan, semoga bermanfaat. (Rio)
Jika anda ingin mengkonsumsi Ikan Nila Merah, anda dapat menghubungi pembudidaya Ikan Nila Merah Sistem Bioflok Mina Sukma Jaya yang beralamat di Blok Encle Lor Rt/Rw: 08/02 Desa anjatan Baru, Kecamatan Anjatan, Kabupaten Indramayu WhatsApps 087718887173
Sumber:
https://deskjabar.pikiran-rakyat.com/gaya-hidup/pr-1135036467/manfaat-konsumsi-ikan-nila-merah-simak-tips-memilih-dan-cara-memasaknya-berikut-ini?page=6
Posting Komentar untuk "Delapan Manfaat Konsumsi Ikan Nila Merah Bagi Kesehatan"